Rabu, 12 November 2008




SERABI TERIGU KUAH SANTAN (oleh Bogasari )
Jajan Pasar

Bahan dan Bumbu :
250 g tepung terigu Segitiga Biru
1 sdt ragi instan
1/2 sdt garam
400 ml air
2 butir telur ayam pasta pandan hijau secukupnya minyak sayur

Kuah santan:
1 lt santan kental
200 g gula merah rebus dalam 200 ml air larut, saring
2 lembar daun pandan, simpulkan, sobek-sobek


Cara Memasak :
- Aduk rata tepung terigu, ragi instan, garam, dan air hingga menjadi adonan yang kental
- Diamkan selam 1 jam agar adonan mengembang
- Masukkan telur, aduk rata
- Bagi adonan menjadi dua bagian. Satu bagian diberi pasta pandan secukupnya
- Panaskan wajan kecil, beri sedikit minyak sayur, lalu tuangkan 2 sdm adonan serabi
- Tutup wajan, lalu masak serabi hingga matang. Angkat dan sisihkan.

Kuah Santan:
- Rebus santan bersama larutan gula merah dan daun pandan hingga santan kental dan matang
- Angkat.

6 komentar:

Unknown mengatakan...

Makasih teh atas semua resepnya sangat bermanfaat...

Unknown mengatakan...

makasih teteh cantik...

usaha_bersama mengatakan...

iiuuppzzz,.,.,semua bisa diatur,.,.,^_^

Jarmu. S mengatakan...

teh mau nanya nich ????
dah ada leom ya yang usaha surabi di semarang,barangkali udah ada yang ngeposin di sini,
tolong ya teh cantik aku mau coba bikin usaha ini di semarang,,,kali kali aja bisa wujudtin impian aku
makasih ya teh,low mau merespon tolong di e-mailke ke"jarmuaja2yahoo.co.id"

makasiiiih buuuanngeeet

bubun mengatakan...

Mau jualan surabi? Kami punya 40 resep surabi bandung komplit silakan hubungi bubunmailbox@yahoo.com/ ym:bubunmailbox phone 022-61008502. Komplit dengan penghitungan recipe dan photo product-nya.

Unknown mengatakan...

iya nih jd tertarik buka usaha serabi